Dalam bahasa Indonesia, Situ artinya danau. Menurut penduduk sekitar, dahulu banyak terdapat pohon Leunca di daerah yang sekarang jadi situ, karenanya danau tersebut dinamakan Situ Cileunca.
Situ Cileunca terletak di Pangalengan, Bandung selatan. Danau ini merupakan danau buatan yang dibangun di atas kawasan milik pribadi seorang Belanda bernama “Kuhlan”. Belanda membangun Situ Cileunca selama tujuh tahun lamanya yaitu sejak 1919-1926 dengan membendung sungai disana. Luasnya sekitar 180 Ha. Selama pembangunan, Situ yang diapit oleh dua desa yaitu Warnaan dan Pulosari tersebut, Belanda menyewa dua orang pintar untuk bekerja sebagai mandor, yaitu juragan Arya dan Mahesti Maka.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar